Pernak Pernik Natal Mulai Ramai Dijual
AMBON, Siwalimanews – Memasuki minggu terakhir di bulan November dan menuju ke bulan Desember berbagai pernak-pernik Natal sudah mulai ramai di jual para pedagang di Pasar Mardika, Ambon.
Pedagang penak-pernik Natal di Pasar Mardika Filya saat ditemui Siwalimanews di lapak miliknya, Senion (27/11) mengaku, berbagai ornamen dan hiasan Natal memang sudah mulai dijual sejak satu minggu belakangan ini mendekati bulan Desember.
Adapun ornamen atau penak-pernik natal yang dijual seperti pohon Natal, lampu, hiasan, topi santa claus hingga terompet.
“Kami jual dengan harga yang bervariasi, pohon natal ukuran kecil dijual Rp 100 ribu. Kalau ukuran yang besar yah Rp1 juta keatas,” ungkapnya.
Biasanya kata Filya, berbagai pernak-pernik Natal akan ramai diserbu masyarakat pada awal Desember. Kendati begitu, sejak pekan kemarin masyarakat yang merayakan Natal sudah mulai membeli berbagai pernak- pernik.
Baca Juga: DPRD dan Pemkot Sepakati KUA PPAS 2024“Kalau sekarang memang belum terlalu ramai, tetapi ada banyak masyarakat yang sudah beli pohon Natal dan hiasannya seperti lampu dan lain-lain. Tapi kalau ramai nanti awal Desember, ” ujarnya.
Filya mengaku, biasanya omset para pedagang yang diperoleh menjelang hari keagamaan seperti Natal dan Tahun Baru akan meningkat.
“Biasanya nanti banyak sekali pedagang yang jual hiasan Natal. Karena memang omsetnya bagus dan hanya satu tahun sekali, jadi itu yang diburu ole saudara-saudara kita umat Kristen yang merayakan Natal,” tandasnya.(Mg-03)
Tinggalkan Balasan