Dewan Kritik Program Kerja Dishub Ambon

AMBON, Siwalimanews – DPRD mengkritik program kerja dari Dinas Perhubungan Kota Ambon yang tidak mampu menata perparkiran dengan baik.
Kondisi parkiran di terminal, Pasar Mardika, sampai di depan pusat perbelanjaan Maluku City Mall juga ikut ditinjau Komisi III DPRD Kota Ambon, Minggu (13/4)
“Semrawutnya penataan parkir di Kota Ambon, bentuk tidak inovatifnya kinerja OPD,” kesal anggota komisi III DPRD Femri Tuwanakotta kepada wartawan, Senin (14/4).
Menurutnya dari hasil on the spot yang dilakukan komisi banyak yang ditemukan kesemrawutan parkir di sejumlah lokasi.
“Kami tidak melihat secara signifikan perubahan yang terjadi dari apa yang pernah disampaikan oleh OPD. Kreativitas dan inovasi OPD masih minim, terutama dalam penataan dan pengelolaan parkir,” kesalnya.
Baca Juga: Cegah Pelanggaran, Danlantamal Sidak PrajuritnyaRendahnya inovasi juga dapat mempengaruhi peningkatan pelayanan publik, termasuk di dalamnya percepatan pembangunan di Kota Ambon.
Selain parkiran di terminal dan Pasar Mardika, Komisi III juga melakukan On The Spot ke area terlarang parkiran di depan MCM. Disana di dapati sejumlah kendaraan yang nekad parkir meski sudah dilarang.
“Awal kita turun tidak ditemukan, hanya saja setelah kita ber-anjak terlihat beberapa kendaraan yang parkir di sana. Jadi seperti ada skenario, nah ini me-nandakan Dinas Perhubungan tidak tegas,” jelasnya.
Ia meminta kepada Walikota Ambon Bodewin Wattimena, agar dapat mengevaluasi kepala-kepala OPD yang kinerjanya tidak memenuhi target.
“Kita dorong setiap OPD untuk berani keluar dari zona nyaman dan menciptakan program-program yang adaptif terhadap perkembangan zaman,” harapnya.
Tamaela Minta
Diberitakan sebelumnya, meski sudah dilarang, parkir liar di depan MCM masih terus menjamur.
Hal tersebut menjadi bukti tidak tegasnya Dinas Perhubungan Kota Ambon dalam melakukan pengawasan penertiban hingga, sangsi bagi pelanggarnya.
Apalagi dalam waktu dekat masyarakat akan diperhadapkan dengan perayaan Idulfitri dimana potensi kemacetan di area pusat perbelanjaan akan sangat tinggi.
“Ini yang kita sayangkan, Dishub harus melakukan pengawasan ketat di zona yang jelas-jelas sudah dilarang. Apalagi sebentar lagi Idulfitri,” pinta Ketua DPRD Kota Ambon Morits Tamaela kepada wartawan di Baileo Rakyat Belakang Soya, kemarin. (S-10)
Tinggalkan Balasan