AMBON, Siwalimanews – Tenaga Kesehatan RS Sumber Hidup berinisial JMM (50) menghembuskan nafas terakhirnya di ruang isolasi RSUD dr M Haulussy Ambon, Senin (21/9).

Informasi yang dihimpun Siwalimanews,  JMM merupakan pasien covid dengan kasus 1.503 yang bersangkutan dinyatakan positif covid dan dirawat di RS dr M Haulussy sejak 16 Agustus lalu.

Lebih dari 1 bulan mendapat perawatan, Senin (21/9) sekitar pukul 01.25 WIT dini hari, JMM dinyatakan meninggal dunia oleh tim dokter yang menanganinya.

Setelah dinyatakan meninggal, jenazah almarhumah kemudian menjalani proses pemulasaran sesuai protap Covid dan pada pukul 09.16 WIT dibawah dengan mobil jenazah milik RSUD menuju TPU Hunuth untuk proses pemakaman dengan disaksikan oleh pihak keluarga.

Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, Kasrul Selang, yang dikonfirmasi Siwalimanews di kantor Gubernur Maluku, Senin (21/9) membenarkan informasi tersebut, bahwa JMM merupakan pasian terkonfirmasi dengan kasus 1.503.

Baca Juga: Payah, 58 Miliar Ludes Covid Tambah Terus

“Iya benar, yang bersangkutan adalah pasien posotif covid-19, dan tadi pagi sudah dimakamkan di TPU Hunuth dengan protokol covid,” ungkap Kasrul.

Dari RSUD dr M Haulussy, jenazah JMM dibawa menuju TPU Covid-19 di Desa Hunuth,  melawati depan RS Sumber Hidup di Jalan Anthoni Rebok. Puluhan rekan kerjanya dengan berseragam APD lengkap, menyambut dan memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum JMM. (S-45)