AMBON, Siwalimanews – Pemerintah Kota Ambon memastikan lelang untuk revitalisasi Pasar Mardika akan dilaksanakan pada Juni mendatang.

Sekretaris Kota Ambon, AG. Latuheru menuturkan, dari hasil pertemuan yang dilaksanakan bersama dengan Kementerian PUPR maka pada Juni 2021 lelang pekerjaan revitalisasi Gedung Putih Pasar Mardika akan dilakukan.

“Hasil pertemuan terakhir via zoom aplikasi sudah positif, lelang bulan Juni, dan tahun ini pekerjaan tetap dilakukan,” ungkap Latuheru Kepada wartawan, di Ambon, Jumat (21/5).

Latuheru mengungkapkan, proses lelang proyek Gedung Putih, Pasar Mardika, merupakan wewenang dari Kementerian PUPR, bukan Pemerintah Kota Ambon. Sehingga, ia meminta kepada seluruh pedagang kaki lima (PKL) yang berada di kawasan tersebut, segera meninggalkan lokasi.

“Kalau lelang sudah selesai dilakukan, kami harap agar PKL bisa pindah ke tempat yang sudah disediakan oleh pemkot, seperti di Pasar Passo, Kecamatan Baguala,” pintanya.

Baca Juga: Parinussa Jabat Wakapolres Pulau Buru

Apabila para pedagang katanya, masih saja menetap di lokasi itu, maka pemerintah tak dapat ber­tanggung jawab, sebab langkah himbaun sudah dilakukan. “Nanti dilakukan pembongkaran terlebih dulu dengan alat berat. Kalau tidak mau pindah, nanti resiko kece­lakaan sangat besar. Jika sudah begitu, siapa yang mau disalah­kan. Makanya harus pindah,” pintahnya.

Dia menambahkan, pedagan Pasar Mardika yang telah direlokasi di kawasan Pasar Transit Passo, jangan khawatir dengan situasi perdagangan di sana. “PKL di kota Ambon ini, orientasinya hanya Mardika saja. Makanya, ketika mau di relokasi ke Passo keberatan, sebab takut tidak laris. Padahal, Passo itu merupakan kota orde ke dua,” tandasnya. (S-52)