AMBON, Siwalimanews – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Ambon Harry Putra Far Far memberikan apresiasi terhadap langkah pemkot yang membangun 200 lapak dan kios di atas trotoar di kawasan Pantai Losari.

“Ini merupakan langkah tepat yang ditempuh pemerintah guna berjalannya revitalisai Pasar Mardika,” tandas Far Far kepada Siwalimanews di Baileo Rakyat Belakang Soya, Senin (27/9).

Ia mengaku, kebijakan ini ditempuh karena memang sudah tidak ada lagi opsi lain dan harus dimaklumi, sehingga pembangunan 200 lapak ini sudah tepat.

Relokasi ribuan pedagang Mardika hingga kini berjalan lamban, selain karena penolakan pedagang, tetapi juga jumlah lapak dan kios yang disediakan belum dapat mengakomodir keseluruhan pedagang.

Dengan penambahan 200 lapak dan kios di kawasan Pantai Losari, menjadi langkah efektif sebagai lapak relokasi tambahan guna mengakomodir semua pedagang agar revitalisasi Pasar Mardika dapat dilaksanakan. (S-51)

Baca Juga: Pemuda Haya Demo Tolak Aktivitas PT Mahatama Lestari