AMBON, Siwalimanews – Nasib naas menimpa Melky Pattirane, Warga Negeri Suli, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Ma­luku Tengah ini tewas tertimpa pohon kelapa di jalan masuk Kompleks Waterdam Dusun Wai­nu­salaut, Negeri Suli, Jumat (19/6) siang.

Pria paruh baya berusia 59 tahun yang berprofesi sebagai tukang ojek ini tewas tertimpa pohon kepala yang tumbang akibat angin kencang di wilayah tersebut, usai mengan­tarkan penumpangnya sekitar pukul 09.55 WIT.

“Ada saksi yakni ibu Agustina, yang saat itu melihat kejadian, saat itu saksi hendak menuju ke tempat usahanya di pantai Natsepa, dalam perjalanan dari rumahnya menuju ke objek wisata, saksi melintasi jalan masuk Kompleks Waterdam, disana saksi yang berada  kurang lebih 50 meter dari korban melihat Pohon Kelapa tumbang dan menimpa korban,” jelas sumber tersebut.

Melihat kejadian itu, saksi kemu­dian memutar kendaraanya dan menuju ke pemukiman warga untuk meminta pertolongan.

Bhabinkamtibmas Negeri Suli yang saat itu sementara berada di pos Covid-19, langsung bergegas menuju TKP dan bersama warga me­lakukan pertolongan mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Hative. Namun tiba di RS korban dinyatakan meninggal dunia.

Baca Juga: Brimob Semprot Disinfektan di Sejumlah Wilayah

Kapolsek Salahutu, Iptu Djafar Lessy yang dikonfirmasi Siwalima membenarkan kejadian tersebut.

Menurutnya, korban dinyatakan meninggal setelah sempat menjalani perawatan di RS Hative. “Saat keja­dian korban di evakuasi oleh warga, namun di RS korban meninggal dan saat ini jenasah sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk di makamkan,” ungkap Kapolsek. (S-45)