AMBON, Siwalimanews – Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno mengatakan, Pengurus Cabang Perkumpulan Senior (PCPS) GMKI Ambon harus ikut berkontribusi melalui pikiran dan pertimbangan kepada pemerintah dalam membangun Maluku.

Hal itu disampaikan Orno saat membuka rapat kerja (Raker) PCPS GMKI Ambon di Manise Hotel, Jumat (27/8).

Menurut Orno, Raker  PCPS GMKI jadi momen penting guna menyatukan tekad dan semangat PCPS GMKI Ambon melalui program kerja yang bisa bersinergi terhadap kemajuan daerah Maluku, terutama mengeluarkan Maluku sebagai daerah termiskin keempat di Indonesia.

“Pemprov Maluku harus bekerja sama dengan semua pemangku kepentingan di daerah termasuk senior GMKI yang memiliki segudang kapasitas, kapabilitas serta pengalaman. Saya minta PCPS GMKI fokus pada ide dan gagasan serta solid agar bisa terus berkarya nyata bagi Maluku dan GMKI,” pintanya .

Orno yang juga senior GMKI ini berharap, melalui Raker PCPS GMKI ada kontribusi pikiran dan pertimbangan dalam menjalankan setiap keputusan dan kebijakan yang diambil pemerintah provinsi.

Baca Juga: Empat Panti Asuhan Terima Sembako dari Sinode GPM

Sementara itu, Ketua PCPS GMKI Ambon Profesor Fredy Leiwakabessy mengaku, usai dilantik April lalu, pengurus berusaha persiapkan Raker ini dengan membentuk Sterring Committee dan OC. Olehnya diharapkan Raker ini bisa mendapat hasil maksimal yang mampu dieksekusi.

“Kita akan rumuskan pokok pikiran strategis bagi pengembangan GMKI, tapi juga memberi kontribusi sebagai organisasi pemikir sekaligus menjembatani permasalahan dan fenomena yang kita alami ditengah masyarakat,”  kata Leiwakabessy.

Menurutnya, dengan potensi senior GMKI di level eksekutif, legislatif, yudikatif, wirausaha,  akademisi dan lainnya,  mampu saling bekerjasama guna mengembangkan dan distribusi kader GMKI pada berbagai medan pelayanan.

“Formula yang tepat harus kita dudukan. Agar tidak hanya sekedar omong, tapi semua yang dihasilkan dapat dieksekusi secara baik dan maksimal. Serta berkontribusi bagi kemaslahatan kota, provinsi maupun nasional,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Raker diawali dengan ibadah bersama dipimpin Pendeta Nadya Manuputty.

Sementara itu, dalam laporan Ketua Panitia Johan Rahantoknam Raker tersebut dapat berjalan dengan baik dan sukses karena bantuan dan kepedulian para senior GMKI yang saat ini  berkiprah dan sukses di berbagai bidang.

Rahantoknam menyampaikan terima kasih yang tak terhingga bagi semua pihak yang telah membantu menyukseskan terselenggaranya kegiatan dimaksud. (S-32)