Tokoh Pemuda SBB Dukung Maspaitella Jadi Wabup
AMBON, Siwalimanews – Marcel Maspaitella yang mencalonkan diri sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Seram Bagian Barat mendapat dukungan dari kalangan pemuda.
Dirinya dianggap sebagai salah satu tokoh selama ini berjuang untuk kepentingan masyarakat SBB.
“Diperlukan tangan-tangan seorang pemimpin yang mau menjamin terealisasinya hak-hak masyarakat adat, khususnya di SBB,” ujar tokoh Pemuda SBB, Felix Pelatu, kepada Siwalimanews, Minggu (9/6).
Menurutnya, saat ini banyak dimana ada putra-putri SBB yang mencalonkan diri. Namun , banyak pula dari mereka yang sama sekali tidak punya garis perjuangan terhadap kepentingan masyarakat, khususnya masyarakat adat.
Atas dasar itulah, Pelatu melihat ada salah satu sosok tokoh pemuda di SBB yang perlu didukung sebagai salah satu kandidat wakil Bupati.
Baca Juga: Mahasiswa FH Unpatti Juarai Lomba Debat Hukum“Selaku tokoh pemuda, tokoh masyarakat SBB, saya memberikan dukungan kepada saudara Marcel Maspaitella, seorang figur muda yang secara nyata punya garis perjuangan terhadap kepentingan masyarakat ada di Kabupaten SBB,” ujarnya.
Menurutnya, kebanyakan figur-figur yang berproses sebagai calon bupati maupun wakil sama sekali tidak ada punya rasa sedikit tentang bagaimana memperjuangkan kepentingan khususnya kepentingan masyarakat adat.
“Kami melihat situasi politik di SBB saat ini, kami melihat peluang bahwa Maspaitella adalah salah satu tokoh masyarakat adat yang bisa disandingkan menjadi Wakil Bupati Kabupaten SBB. Karena itu kami memberikan dukungan ini agar publik juga bisa tahu, bahwa yang bisa memperjuangkan kepentingan masyarakat adat di SBB, itu saudara Marcel Maspaitella,” ujarnya.
Dia menuturkan, ada 92 negeri adat di SBB, dengan 127 Dusun yang tersebar di beberapa Kecamatan. Melihat peluang ini, Maspaitella selaku anak muda, tokoh masyarakat adat, punya peluang untuk menang dan memimpin daerah ini bersama siapapun bupati terpilih nanti.
Dari 11 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten SBB, beberapa kecamatan, seperti Elpaputih, Inamosol, Amalatu, Kairatu, Kairatu Barat, Seram Barat, Taniwel, Kecamatan Taniwel Timur, Kecamatan Huamual dan Kecamatan Huamual Belakang, mendukung figur muda ini sebagai wakil bupati.
“Kenapa ini saya sampaikan, karena diketahui, di kecamatan-kecamatan ini, semua identik dengan masyarakat adat. Dan dalam proses perjuangan masyarakat adat selama ini yang diperjuangkan oleh Maspaitella, itu patut diapresiasi dengan sebuah dukungan oleh masyarakat adat yang ada tersebar di 11 kecamatan,” jelasnya.(S-25)
Tinggalkan Balasan