AMBON, Siwalimanews – Tim supervisi pengawasan penyaluran bantuan tunai untuk pedagang kaki lima, warung kecil, dan nelayan (BT-PKWLN) Mabaes Polri, melakukan kunjungan ke Polda Maluku Rabu (24/8).

Kedatangan tim supervisi yang dipimpin Kombes Herry Nixon di Kota Ambon ini diterima Kabid Keuangan Polda Maluku Kombes Jaya Misa di ruang rapat utama, lantai V Mapolda Polda Maluku.

Ketua tim supervisi BT-PKLWN Mabes Polri Kombes Herry Nixon mengaku, kehadirannya bersama tim di Polda Maluku merupakan realisasi dari perintah presiden untuk melihat realisasi terkait pengawasan terhadap pelaksanaan penyaluran BT-PKLWN di Provinsi Maluku.

“Kehadiran kami di sini untuk melaksanakan pengawasan, karena menjadi atensi pimpinan,”  jelasnya.

Di sisi lain, Kombes Herry juga menyampaikan permintaan maaf atas keterlambatan kedatangan tim supervisi di Polda Maluku.

Baca Juga: Gasira Apresiasi Langkah Cepat Polres Aru Ungkap Kasus Perkosaan Anak

“Saya selaku ketua tim memohon maaf kalau kami memang agak terlambat, karena memang ada beberapa agenda besar juga yang harus kami selesaikan. Sehingga hari ini kami baru bisa hadir di Polda Maluku, Kota Ambon manise ini,” ucapnya.

Untuk diketahui, penyaluran BT-PKLWN pada wilayah Maluku dilaksanakan di lima kabupaten/kota, yakni Kabupaten Aru, Maluku Tengah, Seram Bagian Timur serta Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan Kota Tual. (S-10)