AMBON, Siwalimnews – Tim pusat penelitian dan pengembangan Polri, menyambangi Polda Maluku, Senin (12/4).

Kedatangan tim Mabes Polri ke Maluku, guna melakukan penelitian tentang, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri di tahun 2021.

Dalam penelitian ini, tim akan meminta sejumlah data pelayanan dari para satker Polda Maluku, untuk kemudian data tersebut dikonfrontir dengan masyarakat selaku responden dan dibandingkan dengan data pelayanan Polda Maluku dan jajaran berikan ke masyarakat.

Kedatangan tim Puslitbang Polri yang dipimpin Kombes Teguh Trisasono ini, diterima Wakapolda Brigjen  Jan de Fretes  di ruang kerjanya.

Wakapolda berharap, kedatangan tim Puslitbang Polri kiranya dapat berdampak baik bagi Polda Maluku dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga: Polsub Sektor Kojabi  Resmi Naik Status Jadi Polsek

“Kami berharap kunjungan kerja tim Puslitbang memberikan dampak yang baik bagi Polda Maluku dalam mengevaluasi kinerja pelayanan kepada masyarakat ke depan,” harapnya.

Selain Polda Maluku, tim juga akan menyambangi beberapa Polres jajaran Polda Maluku, salah satunya Polresta Ambon.

Di Polres jajaran, tim mengambil sejumlah data permasalahan yang terjadi di wilayah hukum Polres setempat sebagai bahan pengkajian.

Untuk Poloresta Ambon, Tim Puslitbang yang berjumlah empat orang ni dipimpin Kombes Yarsiman. Disana tim diterima Wakapolresta Ambon, AKBP Heri Budianto.

Katim Puslitbang Polri Kombes Yarsiman dalam sambutannya berharap, ada keterbukaan dan kejujuran dari masyarakat terkait kinerja Polri.

“Kami datang kesini dengan membawa data-data dari para kasat, dimana data ini mau dibandingkan, apakah data yang disampaikan sesuai dengan jawaban dari responden dari masyarakat atau tidak,” pungkasnya. (S-45)