AMBON, Siwalimanews – Ketua Asprov PSSI Maluku Sofyan Lestahulu mengaku, kehadiran Siwalima FC, sebagai harapan dan bukti akan kebangkitan dan kejayaan sepakbola di Provinsi Maluku

“Dengan peluncuran Siwalima FC, saya punya harapan, Siwalima FC ini akan menjadi raja sepakbola di Maluku,” tandas Lestaluhu dalam peluncuran Siwalima Football Club di Ambon, Senin (13/9) malam.

Menurutnya, club sepakbola ini dibentuk karena rasa cinta kepada Provinsi Maluku, sehingga nama yang dipakai untuk nama club ini yakni Siwalima FC.

Walaupun kondisi pandemi yang saat ini masih melanda Indonesia termasuk Maluku, namun jangan pernah mengurangi rasa cinta dan sayang kepada sepakbola, sebab ia yakin banyak orang yang saling membutuhkan disini.

“Saya yakin sepakbola harus tetap hidup, karena banyak orang yang saling membutuhkan untuk menghidupkan, baik itu pelatihnya, wasit maupun para pemain,” ucapnya.

Baca Juga: Dua Siswi SDN 64 Ambon Wakili Maluku di KOSN

Untuk itu kata Lestaluhu, para pemain, pengurus dan pelatih kiranya saling bekerjasama agar dapat menjawab mimpi dan harapan masyarakat Maluku untuk membangkitkan sepakbola di daerah ini.

Sementara itu Pelatih Siwalima FC Marsel Tuapettel mengaku, bangga sekaligus bahagia karena clib sepakbola binaanya sudah dilaunching.

“Kedepan nantinya kita akan ikut kompetisi liga tiga zona Maluku yang akan berlangsung pada 18 September dan target kami adalah menjuarai kompetisi ini,” ucapnya.

Ditempat yang sama Presiden Siwalima FC Yohanes Hitepeuw menambahkan, club ini dibentuk lantaran rasa cintanya kepada Maluku.

“Sepak bola Maluku saat ini eforianya sudah luar biasa dan banyak club yang sudah bermunculan, ini tanda kebangkitan sepakbola di Maluku sudah mulai bergema  khususnya di Kota  Ambon dan akhirnya saya juga bisa tiba di Ambon untuk turut andil dalam peluncuran Siwalima FC,” tandasnya.

Ia berharap, dengan dilaunc­hingnya Siwalima FC ini diharap­kan dapat membawa club ini dalam kemenangan bersama. “Saya juga berharap masyarakat Maluku bisa turut mendoakan Siwalima FC untuk mengikuti putaran liga tiga zona Maluku yang akan berlangsung di Lapangan Kompi A 733 Raider pada 18 September nanti,” harpnya. (S-51)