AMBON, Siwalimanews – Setelah menempuh perjalanan panjang dalam proses tukar guling kepemilikan cagar budaya Benteng Victoria, akhirnya menemui titik terang dengan tanda sertifikat telah diberikan kepada walikota, Richard Louhenapessy.

Dalam sambutan­nya, Louhenapessy mengungkapkan, pihaknya telah mela­kukan pendekatan dengan Kodam XVI Pattimura sampai dengan kantor staf kepresidenan guna mendapatkan persetujuan untuk mengambil kembali benteng tersebut.

Diakuinya, saat ini titik terang telah diterima. Dari hasil koordinasi terakhir sesuai dengan perhitungan hak kepemilikan yang harus dipunyai pemkot, yakni kepemilikan sertifikat serta hasil kajian mengenai benteng.

Maka hari ini pemkot menerima langsung sertifikat serta kajian yang diserahkan langsung oleh Dirjen Kebudayaan, Hilmar Farid di Pattimura-Park, Senin (29/11).

“Hari ini kita menerima sertifikat benteng Victoria kepada pemerintah Kota Ambon dan yang kedua hasil kajian dari tim kajian tentang benteng ini bagi pemerintah kota Ambon. Ini sebuah Subangsi yang luar biasa dari kementerian secara khusus dari direktorat kebudayaan bagi pengembangan budaya di kota ini,” kata Louhenapessy saat menerikan sambutan.

Baca Juga: Siauta: Surat ke KLHK Final, Proyek Limbah B3 Batal

Louhenapessy berharap, ini menjadi awal yang baik agar prosesnya dapat berjalan dengan baik sampai di tahap yang terakhir yakni penggunaannya.

Sementara itu, Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid menyampaikan apresiasi yang tinggu atas kerja keras yang dilakukan oleh walikota. Dirinya berharap tetap berkomitmen dengan pencapaian saat ini, agar cagar budaya yang menjadi aset kota ini dapat terus dilestarikan.

“Apresiasi sekali lagi Pak Walikota kepada seluruh jajaran di pemkot Ambon ini luar biasa capaian dan teruslah kita ada komitmen mendukung upaya pengembangan nanti kedepan kita bersama-sama jadi rekomendasi ini jangan hanya tinggal diatas kertas ya sama-sama kita praktikan,” pungkas Farid. (S-52)