NAMLEA, Siwalimanews – Personel Koramil Waeapo yang dipimpin Komandan Pos Kayeli Serka ilham bersama warga, melaksanakan kerja bakti perbaikan saluran air bersih yang terputus menuju Desa Kayeli dan Desa Persiapan Waiyasel, Kecamatan Teluk Kayeli, Kabupaten Buru.

Humas Kodim Namlea dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Rabu (2/3) menyebutkan, tim koramil bersama warga baru saja menyelesaikan kegiatan penyambungan saluran yang terputus.

“Selain melakukan penyambungan pipa, pekerjaan kemudian dilanjutkan dengan membuat penahan air sungai Kayeli sepanjang 20 meter,” tulis Humas Kodim.

Sementara itu, Babinsa Serda Huleku menambahkan, kerja bhakti bersama masyarakat ini betujuan untuk terus memupuk semangat gotong royong.

“Kebersamaan, dan kesetiakawanan perlu terus kita jaga untuk membangun  desa,” ujar Babinsa.

Baca Juga: Penumpang Pesawat Kini Wajib Isi eHAC Sebelum Terbang

Pola saling membantu dan gotong royong seperti ini kata dia, akan lebih praktis dan tentunya tidak perlu menunggu dana atau anggaran dari daerah.

Pasalnya, semangat kebersamaan dan kesetiakawanan antar masyarakat di desa sangatlah penting, karena akan bermanfaat untuk mencegah kriminalitas, sebab seluruh warga merasa saling melindungi dan saling memperhatikan.

“Kesetiakawanan harus ditanamkan dalam diri warga, karena jumlah penduduk semakin hari semakin bertambah, dan desa binaannya sangat terbuka bagi pendatang,” tandas Babinsa. (S-31)