Pencegahan Covid-19 dan New Normal Terus Disosialisasikan
DOBO, Siwalimanews – Pencegahan covid-19 dan new normal serta adaptasi kebiasaan baru (ABK) dalam lingkup Kecamatan PP Aru, terus disosialisasikan oleh seleruh pemangku kepentingan, termasuk Puskesmas Siwa Lima Dobo.
Kepala Puskesmas Siwa Lima Dobo, Hadijah Hasim dalam sosialisasi mengatakan ada 11 gejala baru Covid-19.
Kesebelas gejala tersebut diantaranya demam, batuk, sesak napas, kelelahan, tubuh terasa sakit, sakit kepala, kehilangan rasa atau bau, sakit tenggorokan, pilek/hidung tersumbat, mual dan diare.
Dikatakan, AKB yang wajib dijalani yakni, gunakan masker, sarung tangan, masker kain cadangan untuk diganti, vitamin C, tisu basah, tisu kering, helm, buku catatan dan alat tulis pribadi, alat makanan/minuman pribadi, sabun cair, cairan disinfektan.
Kebiasaan dan barang-barang tersebut harus dibawa dan disediakan masing-masing baik pribadi maupun keluarga. Dalam kehidupan pada proses AKB harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut, saat kembali ke rumah, jangan bersentuhan dengan anggota keluarga sebelum mandi.
Baca Juga: Juru Mudi Kapal Filipina Jatuh, Belum Ditemukan“Segera mencuci pakaian dan masker dengan deterjen dan jangan menggantung pakaian dan masker yang telah dipakai di luar rumah. Bersihkan handphone, tas, benda lain dengan disinfektan. Tingkatkan daya tahan tubuh dengan asupan yang bergizi serta istirahat yang cukup. Jaga kesehatan mental dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan bersama,” jelasnya.
Perlu bersama-sama saling mengingatkan kepada masyarakat maupun keluarga agar selalu mematuhi protokoler kesehatan, yaitu selalu memakai masker, sering mencuci tangan dan saling menjaga jarak.
Sementara itu, arahan singkat Danramil 1503-04/Jerol Kapten Inf Doddy Mesaoy pada intinya persoalan pandemi Covid-19 sangat mengganggu tatanan kehidupan sosial masyarakat termasuk perekonomian negara, sehingga berbagai kebijakan pemerintah pusat sampai ke daerah membuat berbagai aturan yang harus ditaati dan dilaksanakan termasuk protokol kesehatan untuk harus dilaksanakan oleh semua warga masyarakat. (S-25)
Tinggalkan Balasan