AMBON, Siwalimanews – Dalam upaya memastikan pe­lak­sanaan pilkada serentak ber­jalan aman dan kondusif, Komisi I DPRD Provinsi Maluku melakukan koordinasi bersama Kapolda Maluku, Irjen Pol. Baharudin Ja’far.

Rapat koordinasi Nlyang ber­langsung dimarkas Polda Maluku ini dihadiri langsung pimpinan dan anggota Komisi I serta Kapolda Maluku beserta seluruh jajaran Polda Maluku, Selasa (6/10).

Anggota Komisi I DPRD Provinsi Maluku, Eddison Sarimanella ke­pada Siwalima mengatakan komisi I dalam menjalan tugas kedewa­nan ingin memastikan agar pe­nyelenggaraan pilkada serentak dapat berjalan dengan baik tanpa ada gangguan dari manapun ter­masuk gangguan keamanan.

“Kedatangan Komisi I bertemu Kapolda Maluku dalam rangka me­mastikan kemanan pada empat Kabupaten yang melakukan pilka­da serentak berjalan dengan baik,” ungkap Sarimanella.

Menurut Eddi, komisi I tetap be­lajar dari pengalaman pada penye­lenggaraan pilkada maupun pe­milih di beberapa Kabupaten yang saat ini juga akan melakukan pilkada, dimana dari aspek keama­nan tidak terjamin yang menye­babkan kejadian-kejadian yang tidak diinginkan terjadi.

Baca Juga: Bawaslu Bursel Layangkan Surat Peringatan ke Bupati

“Menyangkut empat kabupaten maka perlu pengamanan langsung yang serius, apalagi misalnya di SBT atau Buru Selatan yang ada pe­ngalaman dimana ada kotak suara ada yang dibuang dan dihi­langkan,” bebernya.

Selain itu, pertemuan bersama Kapolda juga merupakan tidnak lanjut atas rapat bersama antara kOmisi I dan Komisi IV bersama penyelenggara pilkada beberapa waktu lalu.

Komisi I, kata Sarimanella ingin memastikan agar penyelengga­raan pilkada serentak 9 Desember mendatang berjalan sesuai de­ngan asas pilkada yakni aman, jujur, adil, bebas dan rahasia yang semuanya dapat tercapai jika ke­amanan terjamin dan salah satu tuganya berada pada aparat kepolisian.

Terkait dengan tanggapan Ka­polda, Sarimanella menjelaskan Kapolda Maluku sangat memberi­kan apresiasi  terhadap upaya Ko­misi I yang ingin memastikan  pelaksanaan pilkada berjalan dengan aman.

“Pak Kapolda tadi memberikan apresiasi atas upaya komisi I yang ingin memastikan pilkada berjalan dengan aman,” terangnya.

Karena itu, Kapolda Maluku berjanji akan menjamin keamanan selama pelaksanaan pilkada dengan jalan menurunkan Brimob untuk memastiak keamana pada emalt Kabupaten yang melakukan pilkada.(Cr-2)