DOBO,Siwalimanews – Kodim 1503 Tual melalui Koramil 1503-03/Dobo memberangkatkan 94 orang putra Aru terbaik untuk melaksanakan seleksi calon siswa bintara (secaba) PK TNI AD tahun 2021.

Para calon anggota TNI Panda Kodim 1503/Tual ini diberangkatkan, Rabu (25/8) ke Kodam XVI Pattimura menggunakan KM. Nggapulu untuk melaksanakan seleksi lanjutan di Ambon.

Danramil 1503-03/Dobo Kapten Inf.Bakri Renhoat mengatakan, sebelum berangkat, peserta diberi pengarahan singkat tentang kegiatan yang akan dilaksanakan selama tes.

“ Saya bersama Bati Tuut Koramil 1503-03 /Dobo Serka Taufik Personil Koramil 1503-03/Dobo dan Babinsa Siwalima Serka Lobloby mendampingi mereka (Casis) untuk berangkat,” ucapnya.

Dikatakan, hari ini para peserta seleksi berangkat menuju Ambon guna mengikuti seleksi lanjutan di Kodam XVI Pattimura.

Baca Juga: Vaksinasi Ibu Hamil Hari Pertama tak Capai Target

“Kami harapkan dari adik-adik sekalian yang hadir di saat ini, kalian sudah siap dalam melaksanakan seleksi calon bintara TNI AD Tahun 2021. Selama perjalanan kalian menuju Ambon agar kalian selalu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan serta harus memperhatikan protokol kesehatan dengan memakai masker,” pesan Danramil.

Sementara pantauan media ini di lokasi, para Calon siswa Bintara TNI-AD TA 2021 berkumpul di depan ruang tunggu pelabuhan Yos Sudarso Dobo. Pukul 06.20 WIT, Kapal KM Nggapulu berangkat menuju Tual-Ambon. (S-25)