Jumlah Kasus Covid di Maluku Terus Bertambah
AMBON, Siwalimanews – Jumlah kenaikan kasus Covid-19 di Maluku sampai dengan saat ini terus bertambah. Bahkan hari ini Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku mencatat adanya penambahan 26 kasus baru.
Adanya penambahan 26 kasus baru ini, maka jumlah keseluruhan kasus di Maluku meningkat menjadi 1.521 kasus naik dari sebelumnya, 1495 kasus. Jumlah ini merupakan akumulasi dari 546 pasien dalam perawatan, 946 pasien sembuh dan 29 pasien meninggal dunia.
“Hari ini, tak ada pasien sembuh, sementara untuk pasien meninggal tercatat satu orang, yakni pasien kasus 1.347 berinisial CL (57) asal Kota Ambon. Jenazah almarhuma telah dimakamkan hari ini juga di TPU khusus Covid- di Desa Hunuth,” ungkap Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku Kasrul Selang kepada wartawan di Kantor Gubernur Maluku, Senin (17/8).
Adapun 26 pasien yang baru terkonfirmasi ini semuanya berasal dari Kota Ambon mereka masing-masing, berinisial SJL (33) perempuan, DDS (28) perempuan, JRJ (20) laki-laki, RS (42) laki-laki, JW (55) laki-laki,TK (33) laki-laki, ROL (23) laki-laki, PRA (30) perempuan, HAS (17) perempuan, JHN (22) laki-laki, S (29) laki-laki dan HRM (25) laki-laki serta RU (46) perempuan.
Selanjutnya , DS (30) laki-laki, TJP (33) perempuan, MAT (38) perempuan, TN (36) laki-laki, VS (38) laki-laki, DML (55) laki-laki, SAA (46) laki-laki, HF (35) laki-laki, DSH (38) perempuan, EL (36) perempuan, SL (33) perempuan dan DKN (29) laki-laki serta FD (46) laki-laki.
Baca Juga: Lagi, Tiga Pasien Covid Meninggal Dunia“Mereka yang baru terkonfirmasi ini, dirawat di BPSDM Provinsi Maluku, Balai Diklat Pertanian Waiheru serta RSUD dr M Haulussy Ambon,” rinci Kasrul.
Sedangkan untuk jumlah ODP sampai dengan hari ini berjumlah 395 orang yang berasal dari Kota Ambon 384 orang dan Kabupaten Malteng 3 orang. Sementara untuk PDP sebanyak 81 orang yang terdiri dari 78 orang asal Ambon dan 3 orang dari Kabupaten Malteng.
Bertambahnya 26 pasien baru ini, maka kasus Covid di Maluku secara keseluruhan berjumlah 1.997 kasus, naik dari sebelumnya 1971 kasus. jumlah ini, merupakan akumulasi dari 546 pasien dalam perawatan, 946 pasien terkonfirmasi sembuh dan 29 pasien meninggal dunia, ditambah dengan 395 ODP dan 81 PDP. (S-39)
Tinggalkan Balasan