AMBON, Siwalimanews – Komandan Lantamal IX Laksamana Pertama TNI Eko Jokowiyono, memantau langsung pembukaan seleksi tim sepak bola nasional U-16 dan U-19 tingkat regional Maluku dan Maluku Utara.

Dinas Penerangan Lantamal IX dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Jumat (9/4) mengatakan, seleksi yang dipusatkan di Lapangan Lantamal IX, Desa Halong, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, merupakan satu kehormatan tersendiri bagi Lantamal IX Ambon.

“Ini suatu kehormatan, Lantamal IX dipercaya sebagai tempat pelaksanaan seleksi dan saya sangat mengapresiasi serta akan selalu mendukung untuk kemajuan olahraga sepakbola di wilayah Ambon dan Maluku umumnya,” ungkap pihak mengikuti ucapan Danlantamal saat menyampaikan arahannya pada kegiatan itu.

Kegiatan yang dibuka Asprov PSSI Maluku, Sofyan Lestaluhu dilanjutkan dengan pelaksanaan seleksi timnas U-16 dan U-19 yang dipantau langsung oleh mantan pemain timnas Firman Utina dan Hendrianto Nugroho sebagai tim talent scouting PSSI.

Untuk diketahui, nantinya setelah lolos dari seleksi regional ini, para pemain akan diberangkatkan ke Jakarta untuk melaksanakan seleksi ditingkat pusat.

Baca Juga: Lewerissa: Pengelolaan PI 10 Persen Harus Diatur dengan Baik

Turut hadir dalam kegiatan ini Wadan Lantamal IX, Para pejabat Utama Lantamal IX, Para Kasatker, Sekjen PSSI Maluku, Direktur kompetisi PSSI Wilayah Maluku dan para pendamping Pemain. (S-21)