Besok, Forki Masohi Gelar Kejurda Karate
MASOHI, Siwalimanews – Dipastikan besok, Jumat (5/3) federasi olahraga karatedo Indonesia (Forki) Cabang Maluku Tengah, akan menggelar kejuaraan daerah karate di Kota Masohi.
Ketua Forki Maluku Tengah Carli Witanto menjelaskan, kejurda virtual karate Malteng ini, akan dijadikan sebagai momentum penjaringan atlet-atlet berbakat yang akan dibina dan disiapkan mengikuti kejuaraan tingkat provinsi nanti.
“Jumat dan Sabtu besok kita akan gelar kejurda virtual karate. Agenda ini memang diarahkan untuk menghidupkan olahraga karate di kabupaten ini serta upaya menjaring atelet berbakat untuk disiapkan mengikuti kejuaraan daerah tingkat provinsi nanti,” ucap Witanto kepada Siwalimanews di Masohi, Kamis (4/3).
Kejurda ini rencananya akan dibuka langsung oleh Ketua Forki Provinsi Maluku, Hendrik Lewerissa yang juga anggota DPR RI dapil Maluku, dari Partai Gerindra.
“Komunikasi sedang dibangun dengan pak Lewerissa sebab kita rencana itu beliau selaku Ketua Forki Maluku yang akan membuka kejuaraan ini,” ujarnya.
Pada kejuaraan ini kata Witanto, pihaknya juga akan mengikutsertakan para atlet karate dari Kabupaten Seram Bagian Timur.
Ia berharap, kejuaraan ini dapat menghasilkan atlet muda berbakat yang siap berkompetisi pada tingkat provinsi bahkan nasional. Selain itu, melalui event ini, olahraga karate dapat diminati secara luas di Kabupaten Malteng.
“Tentu kami berharap melalui kegiatan ini, kita dapat tingkatkan semangat serta animo masyarakat terhadap olahraga karate, meskipun ditengah masa pandemi Covid-19 seperti sekarang. Lebih dari itu yang sangat penting juga adalah kita dapat hasilkan atlet berbakat yang mampu berkompetisi di tingkat provinsi maupun nasional,” Tukasnya. (S-36)
Tinggalkan Balasan