10 Personel Lanud Pattimura Naik Pangkat
AMBON Siwalimanews – Sebanyak 10 personel Pangkalan Udara Pattimura Ambon mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat dari sebelumnya. 10 personel ini terdiri dari satu periwira, empat bintara, dan lima tamtama.
Kenaikan pangkat personel Lanud Pattimura ini dilakukan dalam satu upacara yang dipusatkan di Lapangan Upacara Lanud Pattimura, Jumat (1/4) dan dipimpin Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Andreas A Dhewo. Sementara bertindaks elaku inspektur upacara Kakum Lanud Pattimura Kapten Sus Andro Riski Pradipta.
Danlanud dalam arahannya menegaskan, kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan dari TNI Angkatan Udara kepada personel yang berprestasi, berkualitas dan berdedikasi untuk kemajuaan dan kejayaan satuanya.
Oleh karena itu, kemampuan seorang prajurit harus bisa menyikapi setiap permasalahan yang dihadapi, dan bisa mengambil keputusan dengan langkah-langkah dengan cepat dan bijaksana.
Saya ucapan selamat kepada para personel yang naik pangkat. Ingat kenaiakan pangkat setingkat lebih tinggi yang anda terima bukanlah merupakan hadiah, namun merupakan wujud kepercaayaan dari satuan untuk mengemban tugas dan tanggung jawab selanjutnya tentunya akan lebih berat lagi,” ucap Danlanud.
Baca Juga: PLN Operasikan Listrik 24 Jam di Kecamatan BatabualUsai upacara dilanjutkan dengan acara tradisi penyiraman air kembang kepada prajurit yang naik pangkat, serta pemberian ucapan selamat dari Komandan Lanud, para kadis dan seluruh anggota Lanud Pattimura. (S-21)
Tinggalkan Balasan